Soal No. 1

Helix wheel projection adalah diagram lingkaran dari urutan asam amino penyusun suatu heliks alpha protein. Diagram tersebut dapat digunakan untuk menunjukkan distribusi asam amino beserta karakter hidrofobisitasnya, di sepanjang lingkaran helix alpha protein. Pembacaan diagram heliks alpha seperti anda melihat suatu heliks alpha secara vertikal dari sisi atas, sehingga anda dapat melihat lingkaran dalam heliks tersebut. Pada struktur helix alpha protein, gugus samping asam amino yang menyusunnya menghadap ke sisi luar heliks. untuk lebih jelasnya perhatikan gambar di bawah ini

Satu putaran heliks alpha terdiri dari 3.6 residu asam amino. Jarak antara residu asam amino yang bersebelahan pada lingkaran helix wheel adalah 20º. Jarak antar residu asam amino yang berurutan adalah 100º. Di bawah ini ditampilkan urutan 18 asam amino yang menyusun helix alpha 3 jenis protein yang berbeda:

Protein A: MLQSMVSLLQSLVSSIIQ
Protein B: TGAAAYAVVLFIMAYYMS
Protein C: KSSRKTPKKATARKSQRT

Berdasarkan analisis distribusi asam amino (beserta karakteristik hidrofobisitasnya) menggunakan proyeksi helix wheel dari ketiga helix alpha protein A-C, tentukanlah mana pernyataan di bawah ini yang Benar atau Salah. Informasi hidrofobisitas 20 asam amino penyusun protein dapat dilihat pada Tabel 1.